Pages

Portal Berita menyajikan berita-berita terhangat dan terupdate

Kamis, 23 Januari 2014

Polantas Depok Bantu Korban Banjir




















depoknews.com | Anggota Satuan Polisi Lalulintas Polresta Depok turut membantu para korban banjir di Depok. Terlihat para anggota Satlantas itu membantu warga Perumahan Taman Duta, Sukmajaya, Depok melintasi jalan yang kebanjiran.

Kanit Dikyasa Polresta Depok, AKP Riona Herika mengatakan, ada lima anggotanya yang membantu kesulitan warga Pondok Duta.

“Kami lakukan aksi kemanusiaan dengan membantu warga yang rumahnya terkena banjir. Banjir di Taman Duta ini hampir mencapi 70 cm,” kata Riona yang didampingi Perwira Staf Dikyasa Iptu Sunarto, Rabu (23/1/14).

Sementara itu, Aiptu Ponco Budiyanto menambahkan, dilokasi banjir dilakukan juga pengalihan arus lalu lintas, khususnya arus yang menuju perumahan Taman Duta. Seperti dari Jalan Perum Pelni dialihkan ke Jalan Kramat mengarah ke Jalan Juanda. Demikian juga sebaliknya. Selain itu, anggota juga membantu masyarakat yang melintasi di area banjir.

“Kami antarkan anak-anak sekolah yang rumahnya terkena banjir, kita tuntun dan kalau perlu digendong,” tuturnya.

Perwira staf Dikyasa Iptu Sunarto mengatakan, selain membantu masyarakat di area banjir, pihaknya juga melakukan pendataan titik-titik banjir di seluruh Kota Depok. Seperti di Perumahan Taman Duta, perumahan Cimanggis Country, dan wilayah Sukamaju Baru.

“Polresta Depok juga menggelar pengobatan gratis bagi warga banjir yang diadakan Urdokkes Polres Depok,” paparnya.
Share this post
  • Share to Facebook
  • Share to Twitter
  • Share to Google+
  • Share to Stumble Upon
  • Share to Evernote
  • Share to Blogger
  • Share to Email
  • Share to Yahoo Messenger
  • More...

Dapatkan Berita Via Email

Bergabung lebih dari 1.500 orang telah terdaftar Email buletin dengan Kabar terakhir,yang selalu update info-info menarik dari Depok

Bila Anda berlangganan, Anda akan menerima email dari kami masukkan email untuk menyelesaikan proses pendaftaran.

0 komentar

:) :-) :)) =)) :( :-( :(( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ :-$ (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer

 

Posts RSSComments RSSBack to top
Copyright © 2014 by Portal Berita Informasi ∙ Design by Daniel Pasaribu Support Potato